Kamis, 10 April 2014

Bloomkol Soup

Ini resep dari ipar. Mungkin mereka prihatin saya terlalu kurus ya, padahal mamamnya pinter kok ini.. Isinya sungguh menyelerakan. Semoga bisa berguna juga buat anak-anak yang lagi malas makan, lagi kurang enak badan, supaya walaupun sedikit makan tapi nutrisi tetap tercukupi. 

Bahan:
1 bonggol kembang kol
(Bisa diganti dengan brokoli, atau tambahkan wortel, labu parang, kentang)
3 siung bawang putih, cincang
1 pack sosis mini
(Versi sehatnya bisa diganti potongan ikan fillet, daging cincang, ayam dipotong kubus)
1 pack susu UHT
1 sdm mentega
(Untuk versi light gunakan Extra Light Olive Oil - ELOO)
1 sdm terigu, cairkan dengan sedikit susu
Bubuk lada, pala, garam, gula sesuai selera
(Versi aslinya, biji pala diparutkan di atasnya saat dihidangkan)

Tambahan:
Roti baguette diiris serong atau croutons
EVOO
Bubuk cabe kering
Keju parut

Cara membuat:
Tumis bawang putih cincang dengan mentega/ELOO
Larutan terigu diaduk cepat hingga mengental
Masukkan brokoli dan sosis, masukkan susu, boleh tambahkan air sedikit, boleh juga kaldu ayam
Tambahkan lada, garam, sedikit gula
Parutkan biji pala ke atasnya, angkat. 
Hidangkan panas-panas dengan croutons atau baguette iris yang sudah dioles EVOO dan ditaburi keju di atasnya. Saya suka cabe bubuk, bikin makanan seru! 

Selamat mencoba, tetap sehat dan bersemangat ya 😊